Ruang Isolasi Bahteramas Yang Baru Segera Dipergunakan

FAJARSULTRA.COM KENDARI,-Ruang Isolasi yang baru untuk penanganan pasien Covid-19 RSUD Bahteramas segera dipergunakan. Pasalnya ruang tersebut telah selesai dikerjakan.

Hal ini disampaikan kepala Dinas Cipta Karya, Bina Konstruksi dan Tata Ruang Sultra, Pahri Yamsul. Selasa (02/06/2020).

“In shaa Allah minggu ini ruang isolasi baru sudah mulai difungsikan sesuai dengan hasil koordinasi dengan teman-teman RS Bahteramas,” Kata Pahri melalui pesan WhatsAppnya.

Dijelaskan ruang isolasi tersebut terdiri dari 24 ruangan, terbagi menjadi ruang isolasi pasien Covid-19, ruang perawatan Pasien Dalam Pantauan (PDP), ruang Jenazah dan ruang untuk Shalat jenazah.

“Jadi kami dari Cipta Karya sangat konsen untuk mendukung bagaimana caranya Covid-19 ini bisa berlalu atau cepat pergi bahasa kasarnya. Jadi sesuai dengan domain kita kita fokus diruang isolasi, dan Alhamdulillah sudah bisa dipergunakan,” bebernya.

Selama proses pembangunan gedung Isolasi tersebut ada dua kendala yang cukup berarti. Dimana para pekerja sempat berhenti bekerja disebabkan takut tertular Virus Corona karena posisi pembangunan gedung yang bersampingan dengan ruang isolasi aktif, Serta proses pengiriman Hepailter.

“Jadi kemarin itu ada tiga kelompok, karena diawal Covid-19 itu mereka masih awam, jadi krlompok satu dengan dua lari berhenti bekerja karena takut tertular. Kelompok tiga itu bertahan karena kita lakukan sosialisasi,” katanya yang juga ketua Perbasasi Sultra

“Sebenarnya akhir April kemarin target selesai, tapi karena yang susah itu penerbangan, Hepafilter itu beratnya kurang lebih dua ton dan dia besar .Alat itu datang dengan tukangnya karena disini tidak ada ahlinya untuk memasang. Alhamdulillah sekarang sudah tuntas,” tandasnya.

In the news
Load More