FAJARSULTRA.COM KOLAKA,-Ketua DPD Partai Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar berkesempatan secara langsung menghadiri pelantikan Saifullah Halik sebagai Ketua DPRD Kolaka. Bertempat di Gedung Paripurna DPRD Kolaka. Jumat (13/11/2020).
Seusai menyaksikan pengambilan sumpah jabatan Saifullah Halik, Andi Ady Aksar yang ditemui sejumlah awak media menyampaikan harapannya, agar Saifullah Halik yang merupakan Kader Partai Gerindra amanah dalam menjalankan tugas serta mengutamakan kepentingan rakyat.
“Kepentingan rakyat adalah perioritas dari kepentingan lainnya. Dan Saifullah Halik terpilih karena dianggap mampu untuk menyerap apa yang menjadi aspirasi masyarakat,” katanya.
Ia juga meminta agar Saifullah Halik aktif berkomunikasi dengan masyarakat. Dan juga tidak memberikan skat antara Ketua DPRD dengan masyarakat.
“Kesejahtraan rakyat adalah perioritas kami di Partai Gerindra, dan itu harus tertanam didalam setiap hati jajaran Gerindra. Olehnya itu Ketua DPRD Kolaka yang juga kader Gerindra harus dan wajib memerhatikan kepentingan rakyat untuk kesejahtraan masyarakat,” tutupnya.