Relawan Pangdam Hasanuddin Bedah Rumah ‘Pa Anis’ Warga Punggaloba yang Hidup Sebatang Kara

Pa Anis sapaan akrab Anis Hardianto warga Punggaloba yang mendapatkan bantuan Bedah Rumah dari Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka.

FAJARSULTRA.COM KENDARI,-Relawan Panglima Kodam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka kembali melakukan kegiatan bakti Sosial. Kali ini para relawan menyalurkan bantuan Pandam dengan melakukan bedah rumah.

Sekertaris relawan, Sawal mengatakan yang menjadi sasaran saat ini yakni rumah Pa Anis sapaan Anis Hardianto (65) warga Kelurahan Punggaloba Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari.

“Kami mendapatkan laporan dari ibu RT mengenai rumah Pa Anis ini, begitu kami melakukan pengecekan ternyata memang sudah sangat memprihatikan, dan kita langsung eksekusi,” katanya saat berkunjung ke rumah Pak Anis Jumat (10/07/2020).

Dikatakan pihaknya akan bekerja secara maksimal sehingga rumah tersebut bisa usai dalam kurun sepuluh hari mendatang.

“Awalnya ukuran rumah beliau ini 4×5 jadi kita bedah semi permanen dengan ukuran tipe 36. Insyaallah tanggal 21 Juli ini rumah kita targetkan selesai,” sebut peria yang ramah senyum ini.

Ia menambahkan kegiatan serupa akan dilaksanakan secara berkelanjutan.

“Ini akan kita laksanakan secara berkelanjutan sesuai jadwal dari ketua relawan Pak Adi,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua RT Pa Anis, Nona Beti mengatakan keseharian Pa Anis bekerja sebagai pemulung dan telah tinggal di Punggaloba selama kurang lebih 30 tahun.

“Pak Anis ini sejak tahun 80an disini. Beliau sekarang sebatang kara karena istrinya sudah meninggal dan mereka tidak memiliki anak,” terangnya.

Ia sangat berterimakasih kepada Pangdam Hasanuddin yang telah membatu warganya.

“Saya merasa terimakasih sekali atas bantuan bapak Pandam karena memang pak Anis ini sangat layak,”

“Selama ini, saya sering ajukan dikelurahan agar Pak Anis ini mendapat bedah rumah, namun yang jadi kendala kalau dikelurahan ada persyaratan, salah satunya harus Hak milik atas tanah, nah tanah ini kepemilikan atas nama istrinya bukan dan bukam harta gono-gini sama pak Anis ini, Almarhumah istrinya menyerahkan tanah tersebut ke lemenakannya. Sehingga ini yang menjadi Kendala

Tim Relawan Pangdam Hasanuddin yang bekerja secara cepat dalam melakukan pembedahan rumah pak Anis. Nampak tim relawan tengah merakit Rangkah rumah Pak Anis.

Senada dengan itu, camat Kendari Barat, Sahurianto menyampailan pihaknya sangat berterima kasih dengan adanya bantuan bedah rumah yang dilakukan oleh relawan ASR kepada warganya.

“Kami sangat berterima kasih kepada bapak Pangdam melalui relalawan Aku Suka Rakyat telah memberikan bantuannya dengan melakukan pembedahan rumah Pak Anis, Semoga hal ini bisa terus dilakukan kepada masyarakat yang memang membutuhkan,” tandasnya.

Pak Anis yang ditemui oleh jurnalis Fajarsultra.com nampak merasa terharu dan tak banyak memberikan komentar.

“Terimakasih saya mengucapkan banyak terimakasih karena rumah saya akan dikerjakan,” tandasnya.

In the news
Load More