PD AMPG Sultra Bantu Pembangunan Asrama Tahfidz Pesantren Ummul Qurra’ Kendari

FAJARSULTRA.COM,-Pengurus Daerah (PD) Angkatan Muda Patai Golkar (AMPG) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), membantu pembangunan Asrama Tiga Lantai Pondok Tahfidz Pesantren Ummul Qurra’ Kendari Caddi, Kota Kendari.

Saat menghadiri peletakan batu pertama pembangunan asrama tersebut, Bendahara Umum PD AMPG Sultra, Hartanto Bangun mewakili ketua PD AMPG Sultra, Satria Hadi Winanto Asiku mengatakan bantuan yang diberikan merupakan bentuk komitmen dari Ketua PD AMPG Sultra untuk terus berkontribusi aktif ditengah-tengah masyarakat.

“Kehadiran Angkatan Muda Partai Golkar bukan semata karena kepentingan dalam berpolitik. Namun, bagaimana memberikan bukti nyata untuk membantu masyarakat, hal ini merupakan penekanan dari ketua DPD Golkar Sultra Bapak Heri Asiku ,” katanya.

“Olehnya itu PD AMPG Sultra sebagai salah satu sayap partai Golkar, turut melaksanakan instruksi ketua DPD Golkar Sultra tersebut,” lanjutnya.

Ia menyampaikan ” Insha Allah PD AMPG Sultra akan berkontribusi penuh hingga proses pembangunan lantai Tiga Tahfidz Pesantren Ummul Qurra’ rampung.

“Pak ketua PD AMPG Sultra Hadiwinanto Asiku telah menyampaikan kepada saya bahwa kami akan berkontribusi penuh dalam pembangunan lantai Tahfidz Pesantren Ummul Qurra’ ini selesai,”. tuturnya.

Ia berharap nantinya asrama tersebut dapat memberikan kenyamanan kepada para santri sehingga Pesantren Ummul Qurra’ dapat mencetak santri yang dapat bermanfaat bagi Agama dan Negara.

Sementara itu ketua Pondok Tahfidz Pesantren Ummul Qurra’ Kendari Caddi, Kota Kendari, Ustadz Ulhaq menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PD AMPG Sultra yang telah berkenan memberikan bantuan pembangunan asrama putra tiga lantai tersebut.

In the news
Load More