Fajarsultra.com
Penjabat (Pj.) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto melakukan panen raya tanaman holtikultura dan tanaman produktif di SMKN PP 5 Konawe, saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Kabupaten Konawe. Rabu (28/02/2024).
Pj Gubernur didampingi Pj Bupati Konawe, Kepala Perwakilan BI Sultra, Kepala Dinas Pendidikan dan Kepala Perangkat Daerah Pemprov Sultra, Kepala Sekolah, Guru, dan para siswa/siswi SMKN PP 5 Konawe memanen cabai sebanyak 6000 pohon, tomat 1000 pohon, dan 30.000 pohon jagung.
“Alhamdulillah, setelah 3 bulan 5 hari yang lalu kita melakukan penanaman di lokasi ini, hari ini hasilnya dapat dinikmati oleh kita semua khususnya para Guru dan Siswa sekolah serta masyarakat sekitar,” ucap Pj Gubernur.
Menurut Pj Gubernur penanaman yang dilakukan bukan sekedar seremonial saja tetapi sekaligus menanamkan nilai-nilai moril kepada siswa/siswi. Bagaimana mereka diajarkan upaya dan kerja keras sehingga sehingga dapat membuahkan hasil yang baik.
Dia melanjutkan, nilai selanjutnya, mengajarkan upaya dan kerja keras mencapai hasil kepada semua masyarakat Sultra. Setelah itu, pada akhirnya bisa belajar dari hasil yang dicapai untuk mengatasi masalah dan hambatan selama prosesnya.
“Penanaman yang kita lakukan bukan hanya sekedar seremonial semata, tetapi manfaatnya dapat kita rasakan sekarang. Hal ini juga sekaligus menanamkan nilai-nilai moril dan tanggung jawab bagi generasi penerus kita,” katanya.
Selain itu, para siswa juga dapat memahami bahwa dalam peran mereka sebagai generasi muda dapat secara bersama menjaga stabilitas ekonomi.
“Nilai berikutnya, saya sebagai orang baru, berusaha meletakkan legacy. Niat kita adalah change the world, Sultra yang tadi tingkat inflasi berada diatas rata rata bisa kita berada di bawah standar inflasi nasional,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Andap juga mengatakan bahwa langkah program sekolah menanam tanaman holtikultura yang dilakukan oleh para siswa SMA, SMKN dan SLB se Sultra yang dilakukan beberapa waktu lalu merupakan program satu-satunya di Indonesia.
“Tadi saya juga diinfokan oleh Kepala Perwakilan BI Sultra, bahwa penanaman 2,7 juta bibit hortikultura ini merupakan satu-satunya di Indonesia,” tambahnya.
Saat memberikan sambutannya, tak lupa Andap juga mengucapkan selamat memperingati Hari Raya Galungan dan Kuningan bagi Saudara-Saudara Umat Hindu serta permohonan maaf lahir batin dalam menyambut Bulan Suci Ramadan 1445 H / 2024 M.