BADKO HMI Sultra Desak Kabareskrim Baru Tuntaskan Kasus PT. WIL

FAJARSULTRA.COM KENDARI,-Badan Koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam (BADKO HMI) Sulawesi Tenggara, meminta Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Polri untuk transparan dalam mengusut dugaan Pertambangan Ilegal PT. Wajah Inti Lestari (WIL). Hal itu disampaikan ketua umum BADKO HMI Sultra, Candra Arga melalui pesan WhatsApp-nya, minggu (8/12/19)

“Bareskrim Polri harus transparan dan segera menuntaskan kasus ini, termasuk pada orang-orang yang terlibat dalam dugaan aktivitas pertambangan ilegal itu” ungkap Candra

Menurutnya dalam waktu dekat, BADKO HMI Sultra akan menyurat secara resmi untuk mempertanyakan perkembangan penyidikan kasus PT. WIL itu.

“Dalam waktu dekat kami akan menyurat, dan tidak menutup kemungkinan kami akan menyambangi mabes polri untuk menanyakan sudah sejauh mana prosesnya, apa lagi dilapangan 4 tongkang milik PT. WIL sudah di Police line” tambah Candra

Tidak hanya itu, pihaknya juga akan menanyakan perkembangan beberapa kasus di Sultra yang sampai hari ini terkesan berjalan di tempat.

“Kita berharap Kabareskrim Polri yang baru kali ini bisa membawa angin segar dalam penegakan hukum terhadap penambang gelap yang selama ini banyak mencuri kekayaan alam di Sultra, nanti kami juga akan menanyakan beberapa kasus yang terkesan jalan ditempat selama ini” pungkasnya

Seperti diketahui sebelumnya Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Polri menyegel 4 kapal tongkang milik PT Waja Inti Lestari (WIL) di Desa Babarina, Kecamatan Wolo, Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (13/11/2019). Penyegelan itu ditandai dengan membentang police line pada 4 kapal tongkang itu.

In the news
Load More
%d blogger menyukai ini: